Saturday, 21 December 2013

Cara Membuat Ayam Panggang Rujak Spesial


Ayam panggang dengan bumbu rujak yang ini bisa menjadi menu ayam istimewa untuk keluarga. Aroma harum serta Rasa pedas gurihnya ayam panggang rujak begitu terasa sampai kedalam. Apalagi daging ayamnya yang empuk membuat ayam panggang bumbu rujak ini benar benar lezat. Bagi anda yang ingin membuat ayam panggang rujak cobain yuk resep ayam panggang spesial dengan bumbu rujak berikut ini.

RESEP AYAM PANGGANG RUJAK



Bahan Membuat Ayam Panggang Rujak :
Ayam 1 ekor ( potong menjadi beberapa bagian )
Minyak goreng secukupnya ( untuk menumis )
Lengkuas 3 cm ( memarkan )
Serai 2 batang ( memarkan )
Daun salam 2 lembar
Air asam jawa 1 sdm
Santan kental 400 ml ( dari 1 buah kelapa )
Santan cair 400 ml ( dari � buah kelapa )

Bumbu Ayam Panggang :
Garam 1 sdm
Gula merah 2 sdt
Bawang merah 8 buah
Bawang putih 5 siung
Cabai merah 10 buah
Kunyit 3 cm
Kemiri 4 buah
Jahe 2 cm

Cara Membuat Ayam Panggang Rujak :
  • Panaskan minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus bersama lengkuas , serai dan daun salam sampai harum.
  • Masukkan potongan ayam. Tambahkan air asam jawa. Aduk � aduk sampai matang. Masukkan santan cair dan masak sampai mendidih.
  • Masukkan santan kental. Aduk � aduk sampai mengental. Angkat ayam dan dinginkan.
  • Panggang ayam dalam oven sampai kering dan matang. Olesi bumbu sesekali. Angkat. Ayam panggang rujak siap disajikan selagi panas
Demikian resep spesial ayam panggang rujak yang bisa anda coba, ada juga lho resep ayam goreng kecap dan aneka resep ayam spesial lainnya. Selamat memasak ayam panggang rujak, semoga bermanfaat.