BAB III
KESIMPULAN
Tasawuf falsafi menurut At-Taftazani muncul dengan jelas dalam khazanah islam abad ke-6 hijriyah meskipun para tokohnya baru dikenal seabad kemudian. Tasawuf falsafi adalah tasawuf yang ajaran-ajarannya yang menggunakan terminologi filosofis dalam pengungkapannya serta berasal dari bermacam-macam ajaran filsafat yang telah mempengaruhi para tokohnya. Tasawuf falsafi adalah sebuah konsep ajaran tasawuf yang mengenal tuhan (ma�rifat) dengan pendekatan rasio (filsafat) hingga menuju ketingkatan tasawuf yang lebih tinggi, bukan hanya mengenal tuhan saja (ma�rifatullah) melainkan yang lebih tinggi dari itu yaitu Wahdatul Wujud (kesatuan wujud). Bisa juga dikatakan tasawuf falsafi yakni tasawuf yang kaya dengan pemikiran-pemikiran filsafat.