Thursday, 1 December 2016

MEMBUAT ANIMASI LOADING MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH 8


MEMBUAT ANIMASI LOADING MENGGUNAKAN MACROMEDIA FLASH 8 PROFESSIONAL







TUGAS AKHIR
OLEH :
NAMA       : MUTMAINNATUS SHALEHAH
KELAS       : XII-IPA3
NIS             : 3645

PROGRAM PENDIDIKAN SETARA DIPLOMA SATU TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMONIKASI (PRODIDTIK)
MADRASAH ALIYAH NEGERI PAMEKASAN
2013


HALAMAN PERSETUJUAN
Tugas akhir ini diajukan oleh:
Nama
:
Mutmainnatus Shalehah
NIS
:
3645
Program studi
:
Diploma 1
Judul TA
:
Membuat Animasi Loading Menggunakan Macromedia Flash 8 Professional

Telah disetujui oleh instruktur pembimbing dan diterima sebagai persyaratan yang diperlukan untuk mengikuti seminar tugas akhir Program Setara Diploma 1 Komputer MAN Pamekasan.
Ditetapkan di : Pamekasan
Pembimbing



Hairuddin, S.Kom


Hairuddin, S.Kom

Tanggal           :  18   November 2013




HALAMAN PENGESAHAN
Tugas akhir ini diajukan oleh:
Nama
:
Mutmainnatus Shalehah
NIS
:
3645
Program studi
:
Diploma 1
Judul TA
:
Membuat Animasi Loading Menggunakan Macromedia Flash 8 professional
Telah berhasil dipertahankan dihadapan dewan penguji dan ditrima sebagai persyaratan yang di perlukan untuk yudisium dan memperoleh sertifikat Program Setara Diploma I Komputer MAN Pamekasan.
Ditetapkan di : Pamekasan
Tanggal          :       November 2013
Dewan Penguji



(                                            )
NIP.

Ketua Prodistik MAN Pamekasan



H. ABDUSSALAM, S.Pd
NIP.197803192005011006




Mengesahkan,




HALAMAN PERSEMBAHAN

Tugas Akhir ini saya persembahkan untuk:
1.    Ucapan syukur kepada Allah karena atas nikmat, rahmat, dan kesempatan-Nya yang diberikan, penulis bisa menyelesaikan tugasa akhir ini dengan sempurna.
2.    Ibu dan Bapak Yang tercinta yang telah memberikan motivasi serta doa yang selalu beliau panjatkan  agar penulis menjadi anak yang berbakti dan sukses
3.    Terimakasih saya ucapkan untuk guru – guru yang telah mendidik, membina, dan membimbingku dengan penuh kesabaran dan kejelian sehingga menjadikan penulis orang yang profesiaonal
4.    Untuk teman – teman kelas XII, khususnya XII-IPA3 tercinta semoga kita lulus semua amien dan bisa menjadi orang –orang sukses
5.    Untuk guru pembimbingku terimakasih saya sampaikan karena telah membantu dan memberikan pengarahan dalam menyelesaikan tugas akhir ini

Pembimbing



Hairuddin, S.Kom


Hairuddin, S.Kom

 





KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Segala puji bagi Allah swt, berkat limpahan rahmat, taufik , dan hidayah-Nya, penulis dapat menyelesaikan pembuatan Tugas Akhir (TA) lancar dan tanpa hambatan yang berarti.
Penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada para pembimbing yang telah membantu dalam proses pembuatan tugas akhir ini sehingga kesulitan – kesulitan yang diihadapi penulis dapat diselesaikan dengan baik.
Penulis menyadari bahwa tidak ada sesuatu yang sempurna di dunia ini. Oleh karena itu, penulis tetap mengharapkan   kritik dan saran guna membangun dan berusaha menyempurnakan isi dari pada tugas ini.
Akhir kata, kami selaku penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada para pihak yang bersangkutan yang telah membantu dalam proses pembuatan tugas akhir ini dapat berguna dan bermanfaat amien.
Pamekasan, 18 November 2013
Penulis


Mutmainnatus Shalehah

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL........................................................................................ i
HALAMAN PERSETUJUAN......................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN........................................................................... iii
HALAMAN PERSEMBAHAN ....................................................................... iv
KATA PENGANTAR...................................................................................... v
DAFTAR ISI.................................................................................................... vi
BAB I     PENDAHULUAN
1.1     Latar Belakang ......................................................................... 1
1.2     Rumusan Masalah .................................................................... 2
1.3     Batasan Masalah ...................................................................... 2
1.4     Tujuan ...................................................................................... 3
1.5     Manfaat .................................................................................... 3
BAB II    LANDASAN TEORI
2.1     Animasi..................................................................................... 4
2.2     Macromedia Flash..................................................................... 8
2.3     Fungsi Dan Keunggulan Macromedia Flash............................. 15
BAB III PEMBAHASAN
3.1     Langkah-langkah Membuat Animasi Kartun Bergerak............... 16
BAB IVPENUTUP
4.1              Kesimpulan .............................................................................. 30
4.2              Saran  ....................................................................................... 30
DAFTAR PUSTAKA

 



BAB II
LANDASAN TEORI
Bab ini berisi tentang tinjauan mengenai pengertian, sejarah, macam – macam macromedia Flash, macam – macam animasi macromedia flash, cara membuka aplikasi macromedia flash, area kerja dan menu – menu aplikasi macromedia flash, Toolbox, kegunaan, kelebihan serta keuntungan dari aplikasi Macromedia Flash.
2.1.   Pengertian Macromedia Flash 8
Macromedia Flash 8 adalah sebuah program grafis animasi standar professional untuk menghasilkan produk-produk multimedia seperti Courseware, Multimedia Presentation, Website, Computer Game dan Animation. Program ini mampu menghasilkan animasi yang demikian canggih, sehingga sebagian besar aplikasi tutorial yang interaktif, game, presentasi, dan lain-lain
2.2.   Sejarah Macromedia Flash
Dari sejarahnya yang panjang hingga versi saat ini, yakni versi CS3 atau yang lebih dikenal dengan Adobe Flash CS3. Peminat Flash semakin banyak, hal ini terbukti dengan munculnya berbagai komunitas Flash di Internet yang bertujuan untuk membahas dan berbagi pengetahuan tentang aplikasi Flash.
Macromedia berhasil menciptakan sebuah alat Bantu yang berguna bagi para pembuat web. Dimulai pada tahun 1996, beberapa program pembantu mulai tersedia dalam membantu untuk pembuatan gambar animasi dalam bentuk GIF yang digunakan oleh para pembuat Web. Saat ini pembuatan situs Web biasa menggunakan program aplikasi Macromedia Flash. Flash mampu membuat sebuah penyajian hasil produksi kepada para konsumen yang disertakan kedalam sebuah CD-ROM.
Ketika Macromedia Flash memberikan kemajuan dan selalu tumbuh dengan pengaktualisasian softwarenya, maka didapatlah versi terakhir yang lebih revolusioner, Macromedia Flash 8.Macromedia Flash 8 kini mampu berkomunikasi dengan script-script server dalam program, menggunakan standar variable URL atau struktur XML. Suara yang dihasilkan dapat diekspor menjadi MP3 dengan kualitas yang tinggi Walaupun sangat interakitif namun hasil yang didapatkan tetap sebuah file yang ukurannya sangat kecil, cocok untuk file-file Web.
Flash adalah salah satu software yang merupakan produk unggulan pembuat animasi gambar vektor yang sangat diminati saat ini. Berkas yang dihasilkan dari perangkat lunak ini mempunyai file extension.swf dan dapat diputar di penjelajah web yang telah dipasangi Flash Player. Flash menggunakan bahasa pemrograman bernamaActionScript.
Flash lahir dari kepala seseorang bernama Jonathan Gay. Jon yang geek gemar menulis game dan membuat animasi di komputer. Ia menciptakan game Mac Airborne! tahun 1985, ketika ia masih duduk di bangku sekolah.
Tahun 1993 ia mendirikan FutureWave Software dengan produk pertama SmartSketch. Inilah cikal bakal Macromedia Flash. Tahun 1995 SmartSketch berganti nama menjadi CelAnimator. Menjelang akhir 1995, FutureWave sempat mengalami masalah finansial dan mencari pembeli. Tiga calon yang ketika itu didekatinya adalah John Warnock dari Apple, lalu juga Adobe dan Fractal Designs.
Juli 1996 CelAnimator berubah nama kembali menjadi FutureSplash Animator. Produk ini menimbulkan minat di kalangan industri. Tak kurang dari Microsoft yang menggunakan dan amat menyukainya. Disney juga sama. Ketika itu MSN ingin dibuat mengikuti model televisi, dan animasi-animasi full screen dibuat denganFutureSplash.
Desember 1996, Macromedia yang sedang membujuk Disney agar memakai Shockwave - plugin browser untuk produk animatornya bernama Director - mendekati Jon. Akhirnya terjadilah deal dan FutureSplash Animator berubah nama menjadi Flash 1.0. Ada desas-desus bahwa jika Macromedia membeli FutureWave, maka Microsoft akan mencaplok Macromedia. Ternyata dugaan tersebut tidak benar, karena Microsoft kemudian mengubah haluan dan menjadikan MSN lebih berbasis teks KetimbangTelevisi.
Selanjutnya Flash 2 dirilis pertengahan 1997 dan mendapatkan pujian di mana-mana. Flash 3 dan Generator menyusul April 1998. Karena tekanan Adobe yang mempromosikan format SVG Macromedia mengumumkan membuka format file.swfBagiPublik.Flash 4 dan 5 menyusul 1999 dan Juli 2000. Sementara itu semakin banyak software lain yang mendukung memainkan dan menghasilkan .swf, antara lain QuickTime dan CorelDRAW. Versi 5 menambahkan integrasi dengan XML, Generator, dan ActionScript. Penetrasi browser terus meningkat hingga kini mencapai 96%. Player Flash telah tersedia untuk berbagai platform: Windows, Mac, Unix, BeOS, hingga OS/2 dan PocketPC.Jonathan Gay kini bekerja sebagai developer untuk Macromedia.Adobe Flash (dahulu bernama Macromedia Flash dikarenakan Macromedia yang merupakan produsen pembuat flash profesional kini telah merjer dengan adobe corp, perubahan terjadi pada macromedia flash series 9 menjadi Adobe Flah CS3 pada April 16, 2007 ) merupakan tools yang dikembangkan untuk membuat berbagai aplikasi berbasis internet. Pada awalnya, Flash yang dilengkapi bahasa pemrograman ActionScript digunakan oleh developer web untuk mendesain web menjadi lebih interaktif dengan berbagai macam animasi. Namun, kemudian Flash banyak digunakan untuk membuat aplikasi multimedia interaktif. Seperti iklan banner, intro film, CD interactive, hingga pembuatan dan animasi.
Sebelum tahun 2005, Flash dirilis oleh Macromedia. Flash 1.0 diluncurkan pada tahun 1996 setelah Macromedia membeli program animasi vektor bernama FutureSplash. Versi terakhir yang diluncurkan di pasaran dengan menggunakan nama 'Macromedia' adalah adalah Macromedia Flash 8.Pada tanggal 3 Desember 2005 Adobe Systems mengakuisisi Macromedia dan seluruh produknya, sehingga nama Macromedia Flash berubah menjadi AdobeFlash
2.3.   Macam – macam Macromedia Flash
Macromedia Flash mempunyai berbagai macam jenis, serta tahun terbitnya di antaranya sebagai berikut :
1.      FutureSplash Animator (10 April 1996)
2.      Flash 1 (Desember 1996)
3.      Flash 2 (Juni 1997)
4.      Flash 3 (31 Mei 1998)
5.      Flash 4 (15 Juni 1999)
6.      Flash 5 (24 Agustus 2000) - ActionScript 1.0
7.      Flash MX (versi 6) (15 Maret 2002)
8.      Flash MX 2004 (versi 7) (9 September 2003) - ActionScript 2.0
9.      Flash MX Professional 2004 (versi 7) (9 September 2003)
10.  Flash Basic 8 (13 September 2005)
11.  Flash Professional 8 (13 September 2005)
12.  Flash CS3 Professional (sebagai versi 9,16 April 2007) - ActionScript 3.0
13.  Flash CS4 Professional (sebagai versi 10, 15 Oktober 2008)
14.  Adobe Flash CS5 Professional (as version 11, to be released in spring of 2010, codenamed “Viper).
2.4.   Macam – macam Animasi Dalam Macromedia Flash
Macromedia Flash memiliki berbagai macam animasi serta penjelasan dari masing–masing animasi sebagai berikut :
1.      Animasi frame to frame :
adalah animasi yang jarang sekali di buat oleh orang-orang,karena sulit membuatnya juga memakan banyak memori.
2.      Animasi motion tween :
adalah animasi yang di buat untuk membuat suatu gerakan yang teratur.
3.      Animasi motion guide :
adalah animasi yang dapat kita gunakan untuk membuat suatu gerakan yang mengikuti jalur yang kita buat.
4.      Animasi masking :
adalah animasi yang digunakan untuk menampilkan objek yang semula di sembunyikan.
5.      Animasi motion shape :
adalah animasi yang digunakan untuk membuat animasi perubahan bentuk dari satu bentuk ke bentuk yang lain.
6.      Animasi motion tween rotate
adalah animasi yang digunakan untuk membuat animasi perputaran,baik berputar di tempat maupun berputar sambil berjalan.
2.5.   Kelebihan Macromedia Flash 8
1.      Hasil akhir Flash memiliki ukuran yang lebih kecil (setelah dipublish)
2.      Flash dapat mengimpor hampir semua gambar dan file-file audio sehingga dapat lebih hidup.
3.      Animasi dapat dibentuk, dijalankan dan dikontrol
4.      Gambar Flash tidak akan pecah meskipun di zoom beberapa kali karena gambar flash bersifat gambar vektor.
5.      Hasil akhir dapat disimpan dalam berbagai macam bentuk seperti *.avi, *.gif, *.mov, maupun file dengan formal.


2.6.   Komponen-komponen Macromedia Flash 8  
1.      Title Bar
Adalah sebuah baris informasi yang terletak di sudut kiri paling atas aplikasi yang menerangkan judul movie yang sedang dikerjakan.

                                                 Gambar.2.1 Title Bar
2.      Menu Bar
Adalah kumpulan menu yang terdiri atas daftar menu-menu yang di golongkan dalam satu katagori. Misalnya menu  file  terdiri ats perintah new, open, save, import, export, dan lain-lain.

Gambar.2.2 Menu Bar
3.      Tool Box
Adalah kumpulan  tool - tool yang sering digunakan untuk melakukan seleksi, menggambar, memberi  warna objek, mengatur besar kecil tampilan stage, dan lain-lain. Dalam Tool Box menjadi 4 bagian yaitu:






a
b
c
d
 













                                  Gambar.2.3 Tool Box
a.       Tools
Dalam bagian ini berisi alat-alat (tool) yang berguna untuk membentuk dan merubah tampilan dari berbagai macam objek.
1)      Selection Tool
Tool ini berguna untuk menyeleksi objek atau merubah bentuk sebuah objek. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key V pada keyboard.


2)      Subselection Tool
Tool ini berguna untuk merubah bentuk sebuah objek pada titik atau nodenya. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key A pada keyboard.
3)      Line Tool
Tool ini berguna membuat bentuk garis. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key N pada keyboard.
4)      Lasso Tool
Tool ini berguna untuk memotong objek. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key L pada keyboard.
5)      Pen Tool  
Tool ini berguna untuk membuat bentuk objek dalam titik atau node. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key P pada keyboard.
6)      Text Tool
Tool ini berguna untuk membuat teks. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key T pada keyboard.

7)      Oval Tool
Tool ini berguna untuk membuat bentuk oval atau lingkaran. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key O pada keyboard.
8)        Rectangle Tool       dan Polystar Tool
Tool ini berada pada satu tempat, dan anda dapat memilih salah satunya dengan klik tahan pada tool. Tool ini berguna untuk membuat bentuk  persegi / kotak (rectangle) dan segilima (polistar). Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key R pada keyboard untuk memilih Rectangle Tool.
9)       Pencil Tool
Tool ini berguna untuk membuat bentuk yang anda sukai, namun berbasis garis. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key Y pada keyboard.
10)   Brush Tool
Tool ini berguna untuk membuat bentuk objek yang berbasis brush. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key B pada keyboard.

11)   Free Transform Tool
Tool ini berguna untuk merubah / transformasi bentuk berupa ukuran, rotasi, maupun skew. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key Q pada keyboard.
12)   Fill Transform Tool
Tool ini berguna untuk merubah warna gradasi. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key F pada keyboard.
13)   Ink Bottle
Tool ini berguna untuk mewarnai garis tepi objek / stroke. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key S pada keyboard.
14)   Paint Bucket Tool
Tool ini berguna untuk mewarnai objek / fill. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key K pada keyboard.
15)   Eyedropper Tool
Tool ini berguna untuk menduplikat warna. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key I pada keyboard.


16)   Eraser Tool
Tool ini berguna untuk menghapus objek. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox atau dengan menekan shortcut key E pada keyboard.
b.      View
Dalam bagian ini berisikan tool untuk merubah tampilan atau display dokumen, dimana sangat berguna jika anda ingin memperbesar atau memperkecil tampilan layer untuk melihat detail dari sebuah objek.
1)      Hand Tool
Tool ini berguna untuk menggeser layer seperti halnya tangan. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox bagian view atau dengan menekan shortcut key H pada keyboard.
2)      Zoom Tool 
Tool ini berguna untuk memperbesar atau memperkecil layer seperti halnya lup. Anda dapat memilihnya dengan memilihnya pada icon dalam Toolbox bagian view atau dengan menekan shortcut key M atau Z pada keyboard.
c.       Colors
Dalam bagian Color ini berisikan tool untuk merubah warna dari objek dabik itu berupa warna stroke maupun fill.

1)      Stroke Color Tool
Stroke Color berguna untuk mewarnai bentuk stroke atau garis luar dari objek.
2)      Fill Color Tool
Fill Color berguna untuk mewarnai bentuk fill atau warna dalam dari objek.
d.      Options
Dalam bagian ini berisikan macam-macam option yang digunakan untuk melakukan modifikasi objek. Option dalam bagian ini dinamakan modifier dimana jenisnya bermacam-macam tergantung dari objek yang kita pilih.
4.      Stage
Stage dalam Flash berguna sebagai lembar kerja untuk pembuatan berbagai bentuk objek yang kita inginkan. Dalam Flash MX Profesional 2004 kita dapat langsung membuat berbagai bentuk objek dengan memilih Tool yang kita inginkan kemudian membuatnya dalam Stage yang tersedia.





Gambar.2.4 Stage
5.      Panel Timeline
Timeline dalam Flash berguna untuk mengatur letak dan waktu dari animasi sebuah objek. Dalam Timeline ini terdapat dua bagian utama yaitu Layer dan Frame. Dalam Timeline terbagi menjadi dua bagian yaitu:
a.       Layer,
Dalam bagian Layer ini berguna sebagai tempat meletakkan objek. Untuk membuat sebuah layer anda dapat dengan menggunakan cara klik icon Add Layer        atau melalui Menu Insert  > Layer
 







Gambar. 2.6 Membuat Layer
atau dengan cara klik kanan Layer > Insert Layer






Gambar.2.7 Membuat Layer
b.      Frame
Frame berfungsi untuk mengatur waktu dari objek ataupun animasi akan ditampilkan. Kecepatan frame yang dimainkan sangat berpengaruh dari framerate yang digunakan. Makin tinggi framerate maka akan makin cepat pula sebuah animasi akan dimainkan.
Frame 






Gambar.2.8
Frame.Kecepatan framerate sebuah animasi dapat diatur dengan cara double click frame pada Timeline, kemudian memasukkan nilai framerate yang anda inginkan.
6.      Property Inspector
Property Inspector dalam Flash berisi property dari objek yang kita pilih menggunakan Selection Tool     .. Tiap objek yang kita pilih memiliki property yang berbeda dengan objek lainnya. Sebagai contoh jika kita memilih objek lingkaran yang kita buat dengan Oval Tool
 maka  akan berbeda property-nya dengan teks yang kita buat menggunakan Text Tool

properti objek oval
properti text
 





Gambar.2.9
 Property InspectorDalam Property Inspector ini kita dapat merubah tiap property dari objek yang kita pilih baik itu berupa objek, maupun animasi dengan merubah parameter dalam Property Inspector objek maupun animasinya.
7.      Actionscript
Dalam Flash kita dapat membuat objek dalam aplikasi yang kita buat menjadi lebih interaktif. Untuk membuat interaktivitas dalam Flash kita dapat mengunakan perintah perintah yang biasa disebut dengan Actionscript. Pada dasarnya actionscript yang kita buat hampir sama dengan bahasa pemrograman Javascript, maka jika anda telah terbiasa dengan bahasa pemrograman ini maka ini akan sangat membantu anda dalam membuat aplikasi menggunakan actionscript ini. Dalam actionscript anda harus memahami tiga macam komponen untuk membuat aplikasi anda menjadi lebih interaktif, yaitu :
a.    Event Merupakan peristiwa yang terjadi untuk memicu sebuah aksi pada objek.
b.    Action Merupakan aksi atau kerja yang dikenakan atau diberikan pada suatu objek.
c.    TargetMerupakan objek yang dikenai oleh aksi.
Actionscript dalam Flash 8 terdapat dalam panel Action yang dapat anda tampilkan dengan memilih menu  Window – Action, atau dengan menekan tombol F9 pada keyboard.
 







Gambar.2.10 Memasukkan Action.
Dalam Panel Action, anda dapat mengetikkan perintah langsung ke dalam jendela yang tersedia, ataupun dengan memilih menu bantuan yang sudah disediakan pada panel ini





Gambar.2.11 Actions




2.7  Cara Membuka Dan Menutup Aplikasi Macromedia Flash 8
1.      Membuka Aplikasi Macromedia Flash 8
a.       Pilih Start > Program > Macromedia>Macromedia Flash 8
 









Gambar.2.12 Membuka Aplikasi.
b.      Pilih Ikon macromedia flash 8 pada dekstop dengan double klik
      (di Layar monitor).
Gambar.2.13 Membuka Aplikas
   2.  Menutup Aplikasi Macromedia Flash 8
a.       Klik file kemudian pilih Exit.






Gambar.2.14 Menutup Aplikasi.
Atau
b.      Klik tanda  X                                   pada pojok kanan aplikasi.
2.8  Kegunaan Macromedia Flash
      Animasi Flash adalah gambar bergerak yang dibuat dengan menggunkan alat (software) khusus untuk membuat website yang interaktif dan website yang dianimasikan.Definisi animasi flash telah dibahas sebelumnya. Setelah kita mengetahui apa itu definisi animasi flash, rasanya kurang lengkap kalau kita tidak tahu fungsi atau kegunaan dari macromedia flash.
Berikut kegunaan dari macromedia flash :
1.    Animasi : aplikasi yang menggunakan animasi tersebut misalnya banner,kartu ucapan online,kartun,iklan,dan sebagainya.Flash menyediakan berbagai elemen animasi yang cukup lengkap.
2.    Games : beberapa games yang terutama berbentuk 2 dimensi banyak yang dibangun dengan aplikasi ini.games menggabungkan kemampuan animasi pada flash dengan bahasa scripting yang dimilikinya yang dikenal dengan ActionScript.
3.      User Interface : aplikasi user interface yang biasa dibangun menggunakan Flash adalah aplikasi-aplikasi berbasis web.interface tersebut biasanya dilengkapi dengan kotak-kotak navigasi sederhana sampai pada antarmuka yang lain yang lebih kompleks.
4.      Aplikaasi FMA ( Flexible Messaging Area ) : merupakan area pada web page yang dirancanguntuk menampilkan pesan tertentu yang bisa berubah setiap waktu.sebagai contoh FMA pada website restaurant,yang mungkin akan menampilkan menu special harian yang akan beruba-ubah.
5.      RIA ( Reach Internet Aplication ) : merupakan aplikasi internet yang membutuhkan tingkat manipulasi dan transfer data yang tinggi. Sebagai contoh ,catalog belanja, test online, kalender, inventory online, system informasi akademik,dll.
2.9  Kesimpulan
Fungsi flash ternyata beragam, tidak hanya untuk membuat animasi saja. Dengan Flash kita dapat membuat bermacam karya diantaranya:
1.      Membuat presentasi
2.      Membuat aplikasi
3.      Membuat animasi
4.      Membuat konten video
5.      Membuat media-rich flash dengan mengkombinasikan unsur: gambar, suara, video, dan efek-efek khusus.
2.10  Kelebihan Aplikasi Macromedia Flash
Macromedia Flash adalah sebuah program grafis dan animasi yang keberadaannya ditujukan bagi pecinta desain dan animasi untuk berkreasi membuat animasi web interkatif, film animasi kartun 2D, presentasi bisnis atau kegiatan, company/organization profile dan game flash yang menarik. Oleh karena itulah, maka pada program Macromedia Flash ini disediakan berbagai  fasilitas serta kemampuan penunjang lainnya yang berfungsi sebagai sarana untuk berkreasi guna melahirkan ide-ide yang tersimpan didalam pikiran kita. Dengan begitu, terbukalah jalan untuk menyalurkan ide-ide cemerlang yang kita miliki untuk mewujudkan karya – karya kita.
Maromedia Flash, sebagai program multimedia dan animasi, mempunyai beberapa kelebihan diantaranya sebagai berikut:
1.      Seorang pemula yang masih awam terhadap dunia desain dan animasi dapat dengan mudah mempelajari dan memahami macromedia flash tanpa harus dibekali dasar pengetahuan yang tinggi tentang bidang tersebut.
2.      Pengguna  program Macromedia Flash dapat dengan mudah dan bebas dalam berkreasi membuat animasi dengan gerakan luwes (bebas ) sesuai dengan alur adegan animasi yang diinginkan.