Friday, 1 July 2016

2 Cara Convert PDF ke Word di Komputer dan Android


NGAWI DIAN � Tutorial Cara Mengubah File PDF ke Word di Komputer dan HP Android. File PDF merupakan salah satu file yang di sukai oleh para internet marketing dalam membuat e-book. Pasalnya file PDF memiliki banyak kelebihan yang tidak ada di file lain seperti DOC ataupun TXT. Diantaranya adalah dapat dibuka dan di baca dengan mudah dan ringan, tidak akan terjadi Missing font, ukuran kecil, susunan tidak akan berubah, serta sulit untuk di copy-paste orang lain.

Cara Convert File PDF ke Word di Android

Baca Juga:

Selain ringan dan mudah di atur, file PDF juga dapat dikunci atau di password. Artinya file yang di simpan dalam format PDF akan lebih aman dibanding jenis file lainnya. Untuk masalah gambar, kualitasnya tidak akan berkurang, dan jikapun di cetak hasilkan tetap sama dan tidak ada perbedaan. Tapi di lain waktu tentunya anda juga ingin Mengubah Atau Convert File PDF Ke Doc agar dapat anda edit kembali.

Ada 2 cara yang akan saya tunjukkan kali ini, cara pertama menggunakan komputer desktop dan cara kedua menggunakan Smartphone Android. Untuk lebih jelasnya, anda bisa simak satu persatu langkah � langkahnya dibawah ini.


Cara Mengubah File PDF ke DOC Dengan Adobe Reader

Adobe Reader adalah aplikasi komputer besutan dari perusahaan Adobe yang difungsikan untuk membuat, mengedit, ataupun mengubah file PDF. Aplikasi ini sangat powefull dalam mengolah file PDF. Selain convert PDF ke Doc dan Docx, bisa juga Convert ke file lain seperti .RTF dan .XLSX. Anda bisa gunakan aplikasi ini secara gratis (Tanpa Biaya). Tapi sebelumnya, jika anda belum memiliki aplikasi Adobe Reader anda harus unduh terlebih dahulu.
  1. Langkah pertama buka software Adobe Reader di Komputer anda. Kemudian klik �Convert PDF to Word or Excel� untuk mengubah format file. 

    Cara Mengubah File PDF ke Word Online


  2. Selanjutnya, anda bisa pilih dokumen yang ingin anda ubah formatnya. Jangan lupa, pilih opsi formatnya dan terakhir langsung klik �Convert�.

    Cara Mengubah File PDF ke Word Online


  3. Tunggu sampai proses converting selesai. Jika sudah anda bisa menyimpan dan mengeditnya di komputer anda.
  4. Selesai.

PENTING: Aplikasi tersebut dapat berjalan jika anda sudah melakukan registrasi secara online. Dan aplikasi tersebut membutuhkan koneksi internet saat melakukan converting.

Cara Convert File PDF ke Word di HP Android

Untuk cara kedua cara melakukan convert di Android, anda bisa memanfaatkan aplikasi Convert PDF to Word. Aplikasi tersebut dapat dengan mudah melakukan converting dokumen atau file PDF. Untuk lebih jelasnya, silahkan anda ikuti langkah � langkahnya dibawah ini.
  1. Langkah pertama, pasang dan unduh aplikasi Convert PDF to Word melalui Google Play Store. Klik link berikut untuk mengunduh: Download Convert PDF to Word Via Google Play Store.
  2. Buka aplikasi tersebut, kemudian pilih file PDF yang ingin anda Convert ke Word. Pilih opsi �Select Output Format� mau yang Doc atau Docx.

    Cara Convert PDF ke Doc di Android


  3. Terakhir tinggal tap �Convert� dan tunggu sampai proses converting selesai.

    Cara Convert PDF ke Doc di Android


  4. Proses Converting mungkin saja membutuhkan waktu beberapa menit saja, tergantung dari besaran file PDF itu sendiri.
  5. Selesai.

Sekedar Share:

Selain aplikasi diatas, anda bisa memanfaatkan aplikasi lain untuk convert file PDF. Berikut rekomendasi terbaik dari saya untuk convert file dari PDF ke Word.
  • Able2Extract Adalah aplikasi android yang bisa anda manfaatkan untuk mengkonversi dokumen PDF ke PowerPoint, Excel  dan Word dengan cara yang mudah dan cepat. Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis (Cuma � Cuma). Anda bisa mengunduhnya melalui Google Play Store.
  • File Converter Adalah aplikasi converter Android yang aman dan nyaman saat digunakan. Dengan aplikasi ini, proses converter akan dilakukan oleh sistem Cloud yang dijamin keamanannya. Unduh gratis aplikasi File Converter melalui Google Play Store.
  • Office Converter merupakan aplikasi untuk mengkonversi file dikumen Word, Excel dan format file PowerPoint ke dokumen PDF. Proses konversi akan dilakukan secara online sehingga memerlukan koneksi internet. Kamu juga dapat menambahkan proteksi password untuk file PDF hasil konversi. Tertarik mencoba, unduh gratis melalui Google Play Store.
  • DocToPDF adalah sebuah aplikasi Android untuk mengubah dikumen doc, docx, xls, xlsx, rtf dan txt file ke PDF. Kamu dapat berbagi dokumen PDF hasil konversi melalui email atau bluetooth. DocToPDF juga memiliki built-in PDF viewer yang memungkinkan kamu untuk melihat dan memeriksa file PDF hasil konversi.

Baca Juga:

Itulah ulasan singkat mengenai Cara Mengubah dan Mengedit File PDF Ke File DOC Di Komputer Dan Android, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada yang ingin menambahkan sesuatu atau ingin bertanya mengenai artikel diatas, silahkan tulis melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!