Friday, 19 January 2018

Resep dan Cara Membuat Macaroni Schotel Panggang Super Cheesy




Bahan Rebusan macaroni: - Air mendidih secukupnya - 150gr macaroni - Garam secukupnya - Minyak goreng secukupnya Bahan tumisan sosis : - 2 sdm minyak goreng - 1/2 buah bawang bombai - 1 siung bawang putih - 150gr sosis sapi - Garam - Gula Bahan saus putih : - 2 sdm margarin - 2 sdm tepung terigu - 350ml susu cair - 100gr keju cheedar - 1/2 sdt garam - 1/2 sdt gula - 1/2 sdt bubuk origano - 1/4 sdt pala bubuk - 1/4 sdt blackpepper Bahan campuran dan toping : - 2 butir telur - Keju mozarella / keju cheddar quick melt - Daun peterseli secukupnya - Saus tomat & saus sambal secukupnya Cara membuat : 1. Rebus macaroni, tambahkan garam dan beri garam agar tidak lengket. Setelah agak empuk tiriskan. 2. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga wangi. Masukkan sosis sapi masak hingga matang. Tambahakan garam dan gula secukupnya. Aduk lalu sisihkan 3. Masukkan margarin, masukkan tepung terigu masak hingga bau tepung nya hilang. Tambahkan susu cair. Aduk merata 4. Tambahakan keju cheedar, garam, gula, bubuk origano, pala bubuk, blackpepper aduk merata. 5. Tunggu sampai saus putih nya agak dingin, lalu campurkan dengan macaroni yang sudah di rebus. 6. Tambahkan 2 butir telur, aduk merata. 7. Masukkan ke dalam loyang yang sudah di olesi margarin, beri toping keju mozarella / keju cheedar quickmelt. Beri saus tomat dan saus sambal secukupnya. Taburi daun peterseli secukupnya. 8. Panggang di suhu 180 derajat celcius selama 15-20 menit. 9. Setelah matang diamkan sejenak setelah agak hangat, lalu sajikan. Thanks for watching teman-teman! Sampai jumpa di resep dapur adis selanjutnya. :) Jangan lupa tag dan share ke instagram @adistinurarifanillah atau @dapuradis kalau sudah coba resep ini ya. Resep sebelumnya : Resep Pisang Goreng Nugger