Tuesday 12 March 2019

METODE PENELITIAN 3.1 PENDEKATAN DAN JENIS PENELITIAN


BAB III
METODE PENELITIAN
3.1     PENDEKATAN DAN JENIS PENELITIAN
Jenis  penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode penelitian kualitatif merupakan proses penelitian yang terstruktur sehingga diperlukan aturan dan langkah-langkah tertentu untuk menguraikannya. Penelitian  ini menggunakan pola atau tahapan yang sistematis sehingga proses penelitian dapat dilakukan dengan mudah.
Suryabrata (2003:76) menurutnya penelitian deskriptif adalah penelitian yang bermaksud untuk membuat pencandraan (deskripsi) mengenai situasi-situasi atau kejadian-kejadian. Penelitian deskriptif bagian dari penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif memiliki ciri yang membedakan dengan jenis penelitian lainnya. Moleong (2000:4-8) menyatakan ciri penelitian kualitatif sebagai berikut:
1.      Latar alamiah.
2.      Manusia sebagai alat (instrument).
3.      Metode kualitatif.
4.      Analisis data secara induktif. Analisis ini digunakan untuk menemukan pengaruh dan hubungan antara data yang satu dengan yang lainnya sehingga menjadi satu-kesatuan data induktif.
5.      Teori dari dasar.
6.      Deskiptif.
7.      Lebih mementingkan proses dari pada hasil.
8.      Adanya batas yang ditentukan oleh fokus.
9.      Adanya kriteria khusus untuk keabsahan data.
10.  Desain yang bersifat sementara.
11.  Hasil penelitian dirundingkan dan disepakati bersama.
Penelitian ini mendeskripsikan system kemasyarakatan atau etika orang Madura dalam bermasyarakat   yang kita ketahui secara realita lewat puisi. Membaca hasil karya dari D zawawi Imron sama halnya dengan membaca alam dan budaya bangsa yang dimaksud disini adalah  budaya orang Madura.
3.2  Data dan Sumber Data
3.2.1   Data
Data dalam penelitian ini, menggukan penelitian kualitatif, maka data dalam penelitian ini dari hasil yang diperoleh dari bersumber data deskripsi berupa frasa, kalimat, kata, paragraf dan berwawancara langsung dengan pengarang karya sastra mengenai penelitian ini. Bahan acuannya berupa teks-teks dalam kumpulan puisi celurit emas karya  D’ Zawawi Imron dan buku-buku teori ekokritik sastra.
3.2.2   Sumber Data
Sumber data dari penelitian ini terdapat dari paper (teks) dari kumpulan puisi celurit emas karya  D’ Zawawi Imron dan buku-buku kebudayaan Madura . Observasi dalam buku-buku ini untuk mendapat informasi tentang bagaimana yang terjadi di dalamnya dan bagaimana budaya Madura berkesinambungan dengan karya D’ Zawawi Imron, untuk mendapat sumber fakta yang akurat bagi peneliti.
3.3 Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data adalah langkah yang paling utama dalam penelitian, karena tujuan utama dari penelitian adalah mendapatkan data. Teknik pengumulan data ini menggunakan teknik observasi dan teknik dokumentasi, dari kedua teknik tersebut  di sebut dengan teknik pustaka. Ana Sudjono  menurutnya dalam Pengantar Evaluasi Pendidikan 2001, teknik observasi adalah cara menghimpun bagian keterangan atau data yang dilakukan dengan menggunakan pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap fenomena-fenomena yang dijadikan sasaran pengamatan sedangkan menurut sugiyono dalam Metode Penelitian Kualitatif dan R&D 2013 menyebutkan bahwa teknik dokumentasi adalah catatan peristiwa yang sudah berlalu. Teknik pustaka adalah teknik menggunakan sumber-sumber tertulis dari perolehan data. Langkah-langkah yang digunakan sebagai berikut. Pertama, melakukan pembacaan terhadap teks cerpen dan diambil serta di tandai data-data yang menunjukkan masalah-masalah yang diteliti. Kedua, ditulis dalam buku catatan terhadap data yang diperoleh dan diberi tanda untuk mempermudah dalam menganalisis datanya yang di perlukan. Pengambilan atau penentuan data dalam penelitian ini menggunakan panduan pengkodean dan yang berisi:
1.      Variabel, yakni bagian atau unsur yang menjadi fokus kajian dalam penelitian.
2.      Kriterial Variabel, batasan operasional dari fokus kajian dalam penelitian.
3.      Kode data, yakni tanda atau simbol yang dibedakan berdasarkan fokus kajian.


Tabel 3.1
Pedoman Pengkodean dalam Kumpulan Puisi celurit emas  Karya D’Zawawi Imron

NO
Dimensi Kajian
Kriteria Kajian
Kode Data
1
Antropologi Sastra
Sistem kemasyarakatan.
EBH/Tahun/Halaman
2


Sistem keagamaan
LB/Tahun/Halaman

3.6 Teknik Analisis Data
Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan teknik deskriptif kualitatif terhadap puisi celuritemas karya D’Zawawi Imron dan teori ekokritik sastra sebagai acuannya guna mencari permasalahan yang terkait dengan isu-isu yang ingin di angkat oleh peneliti. Penerapannya digunakan metode pembacaan retroaktif atau hermeneutik. Metode pembacaan hermeneutik untuk mencari makna (meaning of meaning atau significance). Metode ini merupakan cara kerja yang di lakukan para pembaca dengan berkerja secara bolak balik dari awal sampai akhir, pembaca akan mendapatkan kesimpulan yang terkait dengan isu-isu yang ingin di angkat oleh peneliti. Langkah-langkah yang di gunakan sebagai berikut.
1.        Melakukan pembacaan kumpulan puisi celurit emas karya D’Zawawi Imron untuk menganalisis tentang bagaimana antropologi sastra terkait dengan kumpulan puisi celurit emas karya D’ Zawawi Imron.
2.        Melakukan pembacaan hermeneutik, dengan strategi berfikir hermeneutik dalam penelitian ini pelaksanaannya menekankan analisisnya secara induktif dengan meletakkan data penelitian bukan sebagai alat pembuktian melainkan sebagai modal dasar untuk memahami fakta-fakta (Subroto dalam Yuanti,2007:30).
3.        Mendeskripsikan teks puisi dengan mengambil data-data yang berhubungan dengan masalah yang di angkat yaitu  antropologi  sastra
4.        Kategorikan yakni kegiatan yang dilakukan dengan cara mengelompokkan data sesuai dengan ciri tertentu yaitu  antropologi  sastra
Pada tahap analisis ini dijelaskan uraian fakta yang jelas dengan cara data yang diperoleh kemudian disalin, dari bentuk lisan kedalam bentuktulisan. Selanjutnya data yang berupa tulisan yang ada di beberapa truk dengan menggunakan bahasa asing kemudian diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia. Data yang telah diterjemahkan kemudian ditafsirkan mulai secara mendalam baik secara makna dan maksudnya.



Tabel: identifikasi data
No.
Data
Sumber Data
Identifikasi Data
1
(Judul puisi dan halaman judul)
Isi bait
Deskrpsi dari peneliti
2



3



4



5




3.7 Pengecekan Keabsahan Temuan
Usaha yang dilakukan oleh peneliti untuk memperoleh keabsahan temuan, dengan prosedural yang telah ditetapkan sebagai seleksi akhir dalam menghasilkan atau memproduksikan temuan baru, pengujian tersebut nantik akan menghasilkan data yang valid. Data yang valid dilakukan dengan pengecekan kriterial kredibilitas dalam penelitian kualitatif.  Kredibilitas adalah suatu kriteral data informasi yang diperoleh oleh penelitian yang harus memenuhi tingkat ukuran suatu kebenaran atau akurat atas data yang dikumpulkan, berarti hasil penelitian kualitatif dapat di pertanggungjawabkan atau dapat di percayai oleh pembaca dan dapat di percayai kebenaran suatu data tersebut.


3.8 Tahap-tahap Penelitian
Dalam melakukan sebuah penelitian, ada perlunya sebuah tahapan-tahapan yang dilakukan oleh peneliti untuk mempermudah sebuah penelitian agar lebih sistematis. Adapun tahapan-tahapan yang dilakukan dalam penelitian yaitu:
3.8.1        Persiapan Penelitian
Tahapan ini, peneliti memfokuskan yang ingin diteliti diantaranya peneliti mencari permasalahan yang akan diteliti, menentukan rumusan masalah dan menentukan objek yang akan diteliti, pada hasil akhir judul “Antropologi sastra dalam kumpulan puisi celurit emas karya D’ Zawawi Imron”, selanjutnya peneliti mengajukan judul proposal kepada dosen pembimbing sesuai apa yang akan diteliti. Judul yang diajukan oleh peneliti disetujui oleh dosen pembimbing penelitian proposal dan akan dilanjutkan ke skripsi. Peneliti melakukan upaya menggali deskripsi awal penelitian yang akurat dan sistematis penelitian tentang judul tersebut.
3.8.2   Pelaksanaan Penelitian
Tahapan ini, peneliti melakukan pelaksanaan yang akan diteliti, setelah sebelumnya peneliti melakukan persiapan penelitian. Penelitian melaksanakan peneliti sesuai dengan acuan-acuan metode penelitian. Selama penelitian, peneliti mengumpulkan data-data yang di peroleh dari deskripsi tentang penelitian, dokumentasi, sumber-sumber buku, berwawancara langsung dengan pencipta kumpulan puisi celurit emas yaitu  D’ Zawawi Imron. Data yang sudah diperoleh peneliti, selanjutnya peneliti mengolah data yang sudah ditemukan tersebut untuk dijadikan laporan pada akhir penelitian.

3.8.1 Pengolahan dan Analisis Data
Tahapan ini, data yang sudah dipersiapkan dan dilaksanakan oleh peneliti. Peneliti menyusun hal-hal yang berkaitan dengan penelitian sesuai kebutuhan dari informasi yang telah dikumpulkan. Berupa catatan-catatan kecil, hasil wawancara, deskripsi tentang penelitian, sumber-sumber buku, dokumentasi oleh peneliti, kemudian peneliti melakukan analisis data untuk mencari kebenaran dan diolah untuk mendapatkan gambaran serta mendeskripsikan ke dalam tulisan.